Beranda » Acara Tradisi Pelepasan Komandan Pusat Latihan Pertempuran Marinir 7 Lampon

Acara Tradisi Pelepasan Komandan Pusat Latihan Pertempuran Marinir 7 Lampon

PSX_20231014_162419
Bagikan Berita

BANYUWANGI, SADAP99.ID
Dispen Kormar -Pusat Latihan Pertempuran (Puslatpurmar) 7 Lampon menggelar kegiatan acara Lepas Komandan Pusat Latihan pertempuran 7 Lampon yang di selenggarakan di Mako Puslatpurmar 7 Lampon di Dsn.Ringinsari Kec.Pesanggaran Banyuwangi, Jumat (13/10/2023).

Dalam tradisi tersebut, seluruh Prajurit, PNS beserta Ibu-ibu Jalasenastri Ranting H Cabang 5 PG Kormar melepas Letkol Mar Kardono Syamsu selaku Komandan dan Ny.Titys Kardono Syamsu selaku Ketua Jalasenastri Ranting H Cabang 5 PG Kormar, selanjutnya akan menjabat di Mako Kolatmar sebagai Paspers Kolatmar.

Acara pelepasan ini dilaksanakan sebagai bentuk penghormatan atas bimbingan dan arahan selama menjabat di sarang pelatih petarung Pusat Latihan Pertempuran Marinir 7 Lampon, acara pelepasan dilaksanakan dengan sederhana dan penuh kekeluargaan.

Letkol Mar Kardono Syamsu menyampaikan dalam sambutan perpisahannya mengucapkan terima kasih kepada seluruh keluarga besar Puslatpurmar 7 Lampon dan semua aparatur terkait, masyarakat Lampon atas kerja samanya selama ini sehingga kegiatan Latihan maupun Kegiatan rutin lainnya di Rahlat Puslatpurmar 7 Lampon bisa berjalan dengan baik, dan semoga kedepanya kita semuanya tetap di beri kesehatan dalam lindungan tuhan Yang Maha Esa.

Diakhir sambutannya, Danpuslatpurmar 7 Lampon menitipkan Pesan kepada seluruh Anggota dan Jalasenastri agar saling menjaga nama baik keluarga, hidup rukun dan juga menjaga nama baik Satuan.

(Dispen Kormar/aly/Hsm)