HIPPA TIRTO KENCONO YANG SELANGKAH LAGI BISA MENGUKIR PRESTASI DI TINGKAT NASIONAL
NGAWI, SADAP99.ID
Selasa(7/11/2023)merupakan momentum bersejarah bagi Tim HIPPA TIRTO KENCONO desa begal kecamatan kedunggalar kabupaten ngawi yang berhasil melaju ke tahap II Lomba HIPPA/P3A tingkat nasional.
Rapat koordinasi persiapan penilaian tahap II (penilaian lapang/visitasi) menjadi langkah awal dalam perjalanan mereka menuju pengakuan yang lebih besar.
Kepala desa begal yusuf setyono saat di temui di balai desa begal mengatakan” tidak menyangka dan sangat bangga dengan HIPPA tirto kencono karena bisa melaju sampai sejauh ini,yang berhasil melaju sampai tahap II lomba HIPPA/P3A sampai tingkat nasional”.Dalam persiapan penilaian tahap II ini juga di hadiri oleh bupati ngawi Ony anwar harsono beserta jajaran pemerintahan kabupaten ngawi.
kepala bws bengawan madiun,bws bengawan solo,bakorwil madiun,tim pusda provinsi,bapeda provinsi,dinas pertanian provinsi,kadin ssa pupr kab.ngawi,bapeda ngawi,kadin pertanian ngawi,muspika kec.dunggalar,polsek dunggalar dan lainnya.
Adapun penilaian Tahap II: Penilaian Lapangan yang MenantangTahap II dalam lomba ini membawa tantangan baru.
Penilaian lapangan atau visitasi akan melibatkan penilaian mendalam oleh para juri terhadap implementasi ide dan proyek yang diusulkan. Ini bukan hanya sekadar presentasi konsep, tetapi pembuktian nyata atas kontribusi nyata yang telah dilakukan oleh Tim HIPPA TIRTO KENCONO desa begal kecamatan kedunggalar kabupaten ngawi.
Kesiapan mereka dalam menjawab pertanyaan, menghadapi pertanyaan tak terduga, dan mengkomunikasikan dampak positif dari inisiatif mereka akan menjadi faktor kunci dalam penilaian tahap ini.
Saat di temui di tempat terpisah ketua HIPPA desa begal suparno menambahkan “sangat bangga dengan HIPPA desa begal yang bisa mewakili kabupaten ngawi dan jawa timur dalam perlombaan sampai tingkat nasional ini,dan ini nantinya akan berlanjut ke jakarta pada tanggal 14 november nanti guna untuk penilaian dan pengumumannya”.terang suparno.
Di tambahkannya,beliau sangat berterima kasih kepada pemerintahan kabupaten ngawi,pemerintahan desa begal dan dinas terkait yang tidak bisa menyebutkan satu persatu di mana sudah mendukung sepenuhnya kegiatan ini supaya bisa berjalan dengan lancar dan bisa sesuai yang di harapkan”.pungkas ketua HIPPA desa begal suparno.
(ar/adv)