Beranda » Jalasenastri Ranting B Cab. 5 PG Gelar Ceramah Kesehatan

Jalasenastri Ranting B Cab. 5 PG Gelar Ceramah Kesehatan

JALASENATRI
Bagikan Berita

SURABAYA, SADAP99.ID
TNI AL Dispen Kormar – Jalasenastri Ranting B Cabang 5 PG Kormar (Puslatpasrat) menggelar
Ceramah Kesehatan Deteksi Dini Kanker Serviks Dan Payudara dalam pertemuan rutin dan arisan bertempat di Gedung Olah Yudha (OYU) Pusat Latihan Pasukan Pendarat Kesatrian Ewa Pangalila Gunungsari Surabaya, Senin (20/11/20223).

Kegiatan dipimpin Ketua Ranting B Jalasenastri Cabang 5 PG Kormar Ny. Jusdachlija Irman tersebut dihadiri seluruh anggota Jalasenastri Puslatpasrat dengan pembawa acara Ny. Siti Rahadi, diawali dengan menyanyikan lagu Hymne Jalasenastri dipimpin oleh Ny. Dina Asrul, kemudian dilanjutkan kegiatan ceramah kesehatan deteksi dini kanker serviks dan kanker payudara dari Yayasan Sosialisasi Kanker Indonesia dengan pengisi materi Ibu Ervina Yanti Harahap, S.Kep.Ners., M.Kep, dilanjutkan kegiatan arisan dan pembagian Dorprize.

Pertemuan rutin dan arisan tersebut merupakan wujud silaturahmi antar anggota Jalasenastri Ranting B Cabang 5 dan juga sebagai sarana komunikasi antara Ketua Ranting B dengan anggota Jalasenastri dan sebagai informasi dan instruksi yang harus dikerjakan oleh istri Prajurit Puslatpasrat.

Ketua Ranting B Jalasenastri Cabang 5 didepan istri Prajurit Puslatpasrat mengajak untuk menjaga keharmonisan, kehormatan keluarga dan mengutamakan komunikasi, saling menghormati dan menghargai serta menjaga kesehatan keluarga, sebagai seorang Ibu juga memiliki tanggung jawab terhadap putra putri yaitu, mendidik dan menyiapkan anak anak kita sebagai anak-anak Bangsa yang hebat, untuk itu perhatikan Pendidikan, Akhlak, Agama dan Budi pekertinya serta waspada terhadap pengaruh dan budaya dari luar, bangun komunikasi yang baik dengan suami dan anak-anak,” pungkasnya.

(Dispen Kormar/aL/Hsm)