Bhabinkamtibmas Ajak Tokoh Masyarakat Agar Kompak Menjaga Keamaan Desa
LUMAJANG, SADAP99.ID
Bhabinkamtibmas Polsek Pasrujambe Aipda Hendra Asmara menyambangi sekaligus jalin Silaturahmi dengan Tokoh masyarakat yakni Kepala Desa Pasrujambe Gianto.
Kegiatan sambang tokoh dan warga masyarakat dengan Kepolisian untuk menjaga situasi yang nyaman, aman dan kondusif di Desa Binaan.
Dalam kesempatan itu, Bhabinkamtibmas Desa Pasrujambe Aipda Hendra Asmara memberikan himbauan dan sampaikan pesan-pesan Kamtibmas sekaligus mengajak tokoh masyarakat untuk lebih meningkatkan kewaspadaan di lingkungan tempat tinggalnya untuk mencegah segala macam bentuk gangguan Kamtibmas.
“Mari kita bersama-sama untuk membangun kebersamaan dan kita selalu mengedepankan rasa kekeluargaan untuk mencapai suatu keamanan dan ketertiban secara bersama sama,” ungkap Aipda Hendra Asmara.
Sementara itu, Kapolsek Pasrujambe Iptu Purwaningsih melalui Kasi Humas Polres Lumajang Ipda Sugiarto menjelaskan, kegiatan Kepolisian terus ditingkatkan oleh Bhabinkamtibmas sebagai upaya cipta kondisi yang aman dan nyaman bagi seluruh masyarakat, melalui kegiatan Sambang dan Komunikasi bersama masyarakat dan para tokoh masyarakat.
“Tujuan untuk meningkatkan kemitraan sehingga terciptanya situasi kamtibmas yang aman dan kondusif di desa binaanya,” Terang Ipda Sugiarto.
Ia menyampaikan, sudah menjadi tugas rutin bagi seorang Bhabinkamtibmas dalam melaksanakan tugasnya dalam bentuk upaya untuk melindungi dan menghimbau masyarakat binaanya agar terhindar dari segala bentuk upaya tingkat kejahatan salah satunya adalah melakukan sambang kepada masyarakat.
“Tujuan dari kegiatan ini adalah mengajak para Tokoh Masyarakat untuk turut bekerjasama menjaga situasi kamtibmas didalam lingkungannya agar tetap kondusif ditengah masyarakat,” Jelas Ipda Sugiarto.
Pewarta: Bkt