Beranda » Dana Tambahan DD Desa Pocangan untuk Penerangan Jalan Desa

Dana Tambahan DD Desa Pocangan untuk Penerangan Jalan Desa

PSX_20250218_160543
Bagikan Berita

JEMBER – SADAP99.ID

Untuk mengantisipasi terjadinya kerawanan terhadap tindakan kriminalitas maupun untuk menghindari terjadinya kecelakaan, Pemerintah Desa Pocangan, Kecamatan Sukowono, Jember, melakukan pemasangan lampu Penerangan Jalan Desa di beberapa titik yang dianggap rawan.

Kepala Desa Pocangan, Kecamatan Sukowono, Jember, Suwarto, ketika ditemui SADAP99 pada Selasa (18/2/2025) pagi, mengatakan, “Memang cukup lama beberapa titik lokasi yang sekarang dipasang lampu penerangan di beberapa dusun tersebut kondisinya cukup gelap, sehingga mengganggu masyarakat jika melintas di wilayah tersebut. Sering terjadi kecelakaan, bahkan masyarakat juga kesulitan jika ingin membawa hasil dagangannya ke pasar kota karena kondisi jalan gelap,” ungkap Suwarto.

Adapun dana yang digunakan untuk penerangan jalan desa, pihak Pemerintah Desa Pocangan menggunakan anggaran tambahan Dana Desa (DD).

“Kami dalam upaya memberikan Penerangan Jalan Desa tersebut menggunakan anggaran tambahan Dana Desa (DD) sebesar Rp150 juta di 15 titik,” pungkasnya.

Sementara itu, masyarakat Desa Pocangan merasa lebih aman pasca pemasangan lampu di beberapa titik sebagai penerangan desa.

Warga yang ingin membawa hasil dagangannya ke kota tidak lagi mengalami kendala, dan masyarakat juga tidak takut lagi melintas di jalan saat malam hari karena jalan di wilayah Pocangan sudah diterangi cahaya lampu.

Pewarta : Suyanto