Beranda » Gapoktan di Desa Kademungan Baru Pertama Kali Menerima Bantuan Desa

Gapoktan di Desa Kademungan Baru Pertama Kali Menerima Bantuan Desa

Bagikan Berita

Berita foto: ilustrasi

PSX_20250415_181909
Bagikan Berita


PASURUAN, SADAP99.ID

Beredar informasi mengenai kejanggalan terkait penyaluran bantuan desa kepada Gabungan Kelompok Tani (Gapoktan) di Desa Kademungan. Bantuan senilai Rp13 juta yang diterima pada awal tahun 2025 ini merupakan yang pertama kalinya dalam sejarah Gapoktan desa tersebut.

Beberapa pihak mempertanyakan minimnya perhatian pemerintah desa terhadap Gapoktan, mengingat baru di tahun 2025 ini mereka memperoleh bantuan dengan nominal yang dinilai relatif kecil.

“Sejak tahun 2021 hingga sekarang, Gapoktan di Kademungan baru dapat bantuan dari desa, itupun jumlahnya sangat sedikit. Apa benar hanya Rp13 juta?” ujar sejumlah sumber yang enggan disebutkan namanya.

Menanggapi hal ini, Ketua Gapoktan Barokah, Sulis, membenarkan bahwa bantuan desa tersebut memang baru pertama kali diterima.

“Gapoktan kami sebelumnya tidak pernah mendapat bantuan dari desa. Hanya kemarin ada bantuan sekitar Rp13 juta itu. Selama ini kami hanya mengelola dana Program Usaha Agribisnis Perdesaan (PUAP),” jelasnya, Selasa (15/4/2025).

Sementara itu, Kepala Desa Kademungan, Supri, mengakui bahwa sebelumnya memang tidak ada anggaran untuk Gapoktan.

“Memang sejak dulu tidak kami anggarkan. Baru tahun 2025 ini ada alokasi anggaran untuk itu,” ujar Supri melalui pesan WhatsApp.

Pewarta: sP