Beranda » MSP Gelar Edukasi Stunting dan Pengobatan Gratis di Condongcatur

MSP Gelar Edukasi Stunting dan Pengobatan Gratis di Condongcatur

PSX_20250422_145314
Bagikan Berita

Sleman – sadap99.id
Yayasan Mawar Sharon Peduli (MSP) menyelenggarakan kegiatan Edukasi Stunting dan Pengobatan Gratis bagi masyarakat Kalurahan Condongcatur, Sleman. Acara berlangsung di Gedung Serbaguna Kalurahan Condongcatur pada Selasa (22/4/2025), diikuti oleh 100 peserta yang terdiri dari ibu balita stunting dan warga lansia.

Hadir dalam acara:

  • Lurah Condongcatur, Reno Candra Sangaji, M.IP.
  • Pendeta Prima Nuryanto dari GMS
  • dr. Lina (Perwakilan Dinas Kesehatan Kabupaten Sleman)
  • dr. Trisni (Kepala Puskesmas Depok II)
  • Dr. Yuli Setyowati, M.Si. (PIC MSP Yogyakarta selaku penanggung jawab kegiatan).

Rangkaian kegiatan meliputi:

  1. Edukasi stunting oleh dokter spesialis anak
  2. Layanan kesehatan gratis untuk lansia
  3. Pemberian makanan tambahan bergizi
  4. Aktivitas mewarnai bagi balita

Lurah Condongcatur, Reno Candra Sangaji, M.IP. menyatakan, “Kami mengapresiasi inisiatif Yayasan MSP yang peduli terhadap kesehatan warga. Kegiatan ini sejalan dengan komitmen pemerintah kalurahan untuk mendorong kolaborasi guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat, khususnya penanganan stunting dan layanan kesehatan dasar.”

dr. Lina menambahkan, “Pemkab Sleman mendukung penuh kegiatan semacam ini sebagai bagian dari upaya percepatan penurunan stunting. Sinergi antara masyarakat, pemerintah, dan organisasi sosial seperti MSP sangat vital untuk menciptakan generasi sehat dan unggul.”

Sementara itu, Pendeta Prima menekankan kegiatan ini sebagai wujud kasih kepada sesama. Dr. Yuli Setyowati, M.Si. berharap acara ini dapat menjadi pionir gerakan berkelanjutan di masyarakat.

Kegiatan ini menjadi bukti kolaborasi efektif antara sektor kesehatan, lembaga sosial, dan pemerintah dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat Condongcatur.

(Ome)