Beranda » Catat Kenaikan 328%, KAI Daop 7 Madiun Angkut 18.455 Ton Barang pada Semester I-2025

Catat Kenaikan 328%, KAI Daop 7 Madiun Angkut 18.455 Ton Barang pada Semester I-2025

PSX_20250704_203227
Bagikan Berita

MADIUN – sadap99.id

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 7 Madiun mencatatkan kinerja positif di sektor angkutan barang pada semester pertama tahun 2025. Hingga Juni 2025, KAI Daop 7 Madiun telah mengangkut 18.455 ton barang, melampaui target semester sebesar 2.620 ton atau mengalami kenaikan 328%.

Manager Humas KAI Daop 7 Madiun, Rokhmad Makin Zainul, mengungkapkan pencapaian ini didorong oleh pengiriman trainset KRL KCI baru dan Kereta Luar Biasa (KLB) INKA. “Trend positif ini juga didukung oleh layanan One Night Service (ONS) dan Barang Hantaran Paket (BHP),” jelas Zainul dalam keterangan resmi, Jumat (4/7/2025).

Komoditas Utama Angkutan Barang

  1. KLB INKA: 10.184 ton
  2. Parcel ONS Jalur Tengah: 4.592 ton
  3. Parcel ONS Selatan: 1.340 ton

Strategi Peningkatan Layanan
KAI Daop 7 Madiun berkomitmen meningkatkan kualitas layanan melalui:

  • Penjaminan keselamatan dan kelancaran operasional kereta api.
  • Peningkatan keandalan sarana dan prasarana.
  • Optimalisasi angkutan eksisting dan KLB, meliputi:
    • Angkutan BBM Pertamina (4 KA pp)
    • Angkutan retail, BHP, dan parcel
    • KLB uji dinamis dan pengiriman kereta baru (612)
    • Pengiriman kereta baru KRL KCI

“Upaya ini merupakan wujud komitmen kami untuk memberikan service excellent—angkutan barang yang selamat, aman, lancar, dan tepat waktu,” tegas Zainul. (Edy)