Beranda » Masyarakat Desa Condro Terima Sertifikat Dari Program PTSL

Masyarakat Desa Condro Terima Sertifikat Dari Program PTSL

Masyarakat Desa Condro Terima Sertifikat Dari Program PTSL
Bagikan Berita

LUMAJANG, SADAP99.ID

PTSL adalah salah satu program pemerintah yang memudahkan masyarakat untuk mendapatkan sertifikat tanah secara gratis. Sertifikat cukup penting bagi para pemilik tanah, tujuan PTSL adalah untuk menghindari sengketa serta perselisihan di kemudian hari.

“Selasa, 30/04 di Balai Desa Condro Kecamatan Pasirian, Badan Pertanahan Nasional (BPN) Kabupaten Lumajang penyerahan sertifikat tanah program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) tahun 2023. Masyarakat Desa Condro begitu antusias mengikuti program PTSL untuk mendapatkan sertifikat tanah.

“Ditemui disela acara, Badriyo Susanto selaku Sekdes Mewakili Kepala Desa Condro saat di konfirmasi media sadap99.id bersama swaralamadjang.my.id mengatakan, bahwa Desa Condro setiap tahun membagikan sertifikat kepada pemohon PTSL secara berkala.

“Pertama melakukan Musyawarah Desa (Musdes) dalam pembentukan POKMAS untuk mendapat informasi terkait mekanisme PTSL yang dikerjakan oleh POKMAS dan disyahkan oleh Kepala Desa,” kata Badriyo di ruang kerjanya.

Badriyo memaparkan bahwa penerima sertifikat secara nominatif berjumlah 590. Untuk tahap pertama diberikan kepada 250 pemohon PTSL. Sedang pada tahap kedua diberikan kepada 150 pemohon. Sisanya tinggal 190 sertifikat yang akan dibagikan pada tahap berikutnya,” paparnya.

“Dalam kesempatan itu pihaknya menyampaikan pesan dari Kepala Desa semoga sertifikat tanah ini bermanfaat bagi masyarakat untuk mendapatkan kepastian hukum, mencegah sengketa tanah, Jadi sertifikat yang sudah ada ini tolong dijaga, karena apapun bentuknya sertifikat adalah bukti yang sah dari kepemilikan tanah. Andaikata terpaksa akan dijadikan jaminan, maka hendaknya hal ini dijadikan pertimbangan,” tuturnya.

“Badriyo, mengucapkan rasa syukur karena kali ini berkesempatan menyerahkan sertifikat tanah sebanyak 590 atas nama pribadi, karena pada akhir September 2023 Desa Condro mendapat kuota dan baru tahun 2024 sebelum ramadhan sudah selesai dibagikan.
Sedang sisanya yang berjumlah 190 masih menunggu informasi dari BPN Lumajang.

“Saya mengucapkan terima kasih kepada masyarakat yang begitu antusias membuat sertifikat tanah,” ucapnya.

Pewarta: Bkt