Beranda » Jelang Pilkada 2024, Habib Yusuf: Politik Uang itu Haram Dan Tak bermoral

Jelang Pilkada 2024, Habib Yusuf: Politik Uang itu Haram Dan Tak bermoral

Politik Uang itu Haram Dan Tak bermoral

Berita foto: ketua Umum Ormas Gaib Perjuangan, Dr. habib Yusuf SH M, Hum

Bagikan Berita


PASURUAN, SADAP99.ID
Menjelang Pilkada 2024 yang seyogyanya akan segera di gelar, banyak fenomena terkait permainan politik uang yang sudah seperti tradisi di banyak wilayah di indonesia, saat ini di Kabupaten Pasuruan dan provinsi Jawa Timur juga akan segera di gelar..

Hal ini menjadi catatan serius bagi banyak kalangan, salah satunya Dr. Habib Yusuf SH, Ketua Umum Ormas Gaib Perjuangan, yang mengatakan buruknya politik Uang pada saat pilkada berlangsung.
“Sebentar lagi pilkada di adakan, dan sudah banyak calon bermunculan, satu hal yang menjadi Sorotan serius adalah masalah politik uang, Money politic yang sering terjadi. Kami dari ormas gaib perjuangan, pada pilkada 2024 ini akan pantau dan jika masih ada politik uang maka kita laporkan” ujar Habib Yusuf pada awak media, Jumat 14/6/24.

Masih Habib Yusuf, “politik uang itu dalam agama Islam, itu jelas haram dan itu adalah perbuatan laknat, siapapun yang melakukan itu adalah pelanggar hukum agama dan negara”.
Dia juga mewanti wanti petugas dari panwas dan juga aparat penegak hukum agar lakukan penegakan secara obyektif dan selalu berpegang pada aturan yang berlaku.

“Domain pelanggaran pemilu, atau pemilu kada ada di KPU, Bawaslu dan lingkup panwas juga sangat berperan dalam penegakan aturan. Jika ada yang kedapatan melakukan politik uang, jangan segan segan menggugurkan peserta pemilu itu, Di Pasuruan dan Jawa Timur kita sudah siapkan TIM untuk Pantau hal ini” tutup Habib.
(Sp)