Beranda » Dengan Khidmat Danpuslatsus Mengikuti Upacara HUT Kemerdekaan Republik Indonesia Ke 79

Dengan Khidmat Danpuslatsus Mengikuti Upacara HUT Kemerdekaan Republik Indonesia Ke 79

Upacara HUT Kemerdekaan Republik Indonesia Ke 79
Bagikan Berita

PASURUAN, SADAP99.ID
Dispen Kormar -Komandan Pusat Latihan Khusus (Danpuslatsus) Letkol Marinir Empri Airudin dan Ibu Ketua Ranting C Jalasenastri Cabang 5 PG Kormar Ny. Nilam Empri Airudin beserta perwakilan prajurit Puslatsus dengan Khidmat mengikuti jalannya upacara HUT kemerdekaan Republik Indonesia Ke 79 di lapangan Yon Zipur 10 Kostrad Pasuruan, Sabtu ( 17/08/2024 ).

Dipimpin langsung oleh Walikota Pasuruan Drs. H. Syaifullah Yusuf selaku Inspektur Upacara, kegiatan tersebut dihadiri oleh seluruh jajaran TNI-POLRI, Forkopimda, dan Instansi Sipil serta tamu undangan, dengan mengusung tema ” Nusantara baru Indonesia maju “.

Dalam kesempatan tersebut Danpuslatsus menyampaikan ” Upacara HUT kemerdekaan tak lain wujud penghormatan serta penghargaan kepada para pejuang Negara Kesatuan Republik Indonesia yang telah gugur di medan pertempuran demi mewujudkan cita-cita kemerdekaan Negara Indonesia” ujarnya.

“Untuk itu mari kita jaga dan lestarikan warisan budaya, tradisi dan nilai-nilai kejuangan, serta melanjutkan perjuangan guna menjaga kedaulatan negara Indonesia yang merdeka”, pungkasnya

Sumber : Dispen Kormar

Pewarta : AL/Hsm