Pemkot Madiun Fasilitasi Pelatihan Memasak Nasi Bagi Penyandang Tunanetra
MADIUN, SADAP99.ID
Puluhan penyandang tuna netra mendapatkan pelatihan memasak bertempat di ruang Griya Karsa Cipta Shelter Bina Loka Karya UPTD Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Dinsos PPPA) Kota Madiun, rabu 4/9/24.
Para Tuna Netra ini tergabung dalam Anggota Persatuan Tunanetra Indonesia (PERTUNI) Madiun, mendapat pelatihan memasak karena selain menambah ketrampilan, pelatihan ini juga bisa menghilangkan konotasi penyandang tuna nerta hanya bisa memijat.
Bertindak sebagai pelatih, Siti adalah salah satu yang sudah pernah mendapatkan pelatihan Training of Trainers di Malang beberapa waktu sebelumnya.
Siti mengatakan bahwa ke ahlian memasak bisa minimal memenuhi kebutuhan sendiri dan jika sudah mahir bisa juga menghasilkan.
“Kalau Penyandang tunantera dengan keahlian memijat sudah biasa, oleh karena itu penyandang tunanetra juga dibekali keahlian memasak. Mulai dari m,emasak nasi, mi instan hingga sayur mayur”.
Masih siti, “Harapannya, mereka yang keterbatasan dalam melihat itu bisa memenuhi kebutuhan makannya sendiri, Terlebih, bisa berpenghasilan dari keahlian memasak” ujarnya.
Siti juga mengatakan bahwa Tidak hanya urusan tata boga, mereka juga mendapatkan pelatihan orientasi mobilitas dan tanggap bencana.
(edy)