Beranda » Stok Beras di Trenggalek Aman Menjelang Musim Tanam dan Puasa Ramadhan 1446 H

Stok Beras di Trenggalek Aman Menjelang Musim Tanam dan Puasa Ramadhan 1446 H

PSX_20250113_162216
Bagikan Berita

TRENGGALEK – SADAP99.ID

Memasuki musim tanam dan mendekati bulan Puasa Ramadhan 1446 H tahun 2025, Badan Urusan Logistik (Bulog) Kantor Cabang Tulungagung memastikan ketersediaan beras di wilayah Bumi Menaksopal masih aman. Kepala Gudang Trenggalek, Yuli Hartono, melalui staf operasional Agus Sutrisno, menyatakan bahwa per hari ini, Senin (13/1/2025), stok beras tersedia.

Dengan kapasitas gudang 3000 ton, saat ini ada sekitar 635 ton beras yang sudah tersedia dan siap didistribusikan kepada masyarakat saat dibutuhkan. “Untuk dua bulan ke depan, ketersediaan beras aman. Ada 635 ton beras tersimpan dalam gudang,” sebut Agus.

Sampai sekarang, gudang Bulog belum ada jadwal mengeluarkan barang sehingga jumlahnya tidak berkurang. Bahkan, direncanakan dalam waktu dekat akan datang beras dari luar negeri sekitar 250 ton.

“Di bawah kendali kantor cabang Tulungagung yang mengampu wilayah Blitar, Tulungagung, dan Trenggalek. Saat stok di gudang Trenggalek habis, maka akan ditambah pasokan,” imbuhnya.

Mengenai suplai dukungan makan bergizi gratis yang dicanangkan Presiden Prabowo Subianto, Agus menyebut bahwa belum ada delegasi terkait program itu. Namun, ketika ada permintaan, pihaknya akan melaksanakannya secara baik dan maksimal.

“Untuk suplai makan bergizi gratis sampai sekarang belum ada delegasi resmi, tapi ketika ada permintaan, Bulog pasti melaksanakan dengan baik,” pungkas Agus.

Pewarta: Her