Beranda » Puluhan Rumah dan Fasilitas Umum di Desa Jambearum Terkena Angin Puting Beliung

Puluhan Rumah dan Fasilitas Umum di Desa Jambearum Terkena Angin Puting Beliung

PSX_20250301_185951
Bagikan Berita

JEMBER – SADAP99.ID

Hujan deras disertai angin puting beliung yang terjadi pada hari Jumat (28/2/2025) sekitar pukul 13.00 WIB di Dusun Pace dan sebagian Dusun Krajan, Desa Jambearum, Kecamatan Sumberjambe, mengakibatkan 27 unit rumah warga rusak berat.

Fasilitas umum, termasuk Sekolah Madrasah yang hancur total, sebuah masjid, dan PJU yang menggunakan panel tenaga surya juga roboh.

Adapun tingkat kerusakan cukup parah terjadi di Dusun Pace, di mana sebanyak 21 unit rumah warga mengalami kerusakan berat. Di Dusun Krajan, 3 unit rumah warga dan 3 unit fasilitas umum juga terkena dampak, dengan beberapa rumah roboh karena tertimpa pohon durian yang usianya lebih dari 100 tahun.

Camat Sumberjambe, Umar Faruq, ketika dihubungi SADAP99.ID pada Sabtu pagi melalui telepon selulernya, menyatakan bahwa begitu mendengar kabar banyak rumah warga di Dusun Pace dan Dusun Krajan Desa Jambearum terkena angin puting beliung.

Pihaknya bersama Muspika dan BPBD segera melakukan pengecekan lokasi dan membantu masyarakat yang tertimpa musibah.

“Kami dari Muspika Kecamatan Sumberjambe, para relawan, dan BPBD, serta dibantu oleh masyarakat, bahu membahu melakukan gerakan cepat membantu membersihkan puing-puing rumah yang terkena pohon besar sekaligus memotong pohon yang tumbang hingga malam hari,” ungkap Faruq.

Lebih lanjut, Umar Faruq mengatakan bahwa bagi warga yang rumahnya roboh dan perlu segera ada perbaikan, pihaknya tetap menunggu petunjuk dari Pemkab maupun melalui BPBD Jember.

“Kami terus berupaya melakukan koordinasi dan komunikasi dengan instansi terkait, baik terkait bantuan material untuk perbaikan rumah yang roboh maupun terkait bantuan sosial bagi mereka, agar masyarakat tidak trauma dalam kejadian tersebut,” pungkasnya.

Sementara dari kejadian tersebut tidak ada korban jiwa, hanya beberapa warga yang mengalami luka ringan karena terkena reruntuhan. Mereka segera dilarikan ke Puskesmas setempat untuk mendapatkan perawatan.

Umar Faruq berharap kepada seluruh warga Desa Sumberjambe agar lebih waspada dalam menghadapi cuaca ekstrem yang sering disertai hujan deras dan angin puting beliung.

Masyarakat diimbau untuk tetap menjaga kebersihan lingkungan dan melakukan pemangkasan pohon secara mandiri jika pohon di dekat rumahnya dianggap membahayakan.

Pewarta : Suyanto